Friday, April 18, 2008

U Can Handle It!!

Jangan menyibukkan diri dengan masalah2 kecil yang justru akan mengabaikan masalah besar dan jelas2 ada didepan mata..Mulailah dari hal yang penting terlebih dahulu karena setiap orang harus mempunyai tujuan yang jelas..Orang yang tidak mempunyai tujuan, maka jalannya akan menjadi lebih panjang layaknya sebuah kendaraan yang akan membuat kendaraan dan supirnya terlalu lelah untuk sampai pada tujuan dan akhirnya tidak mendapatkan hasil.. Kesedihan yang kita alami tidak selalu mendatangkan kesedihan, jauh dididalam makna itu pasti ada suatu kebaikan dan secercah harapan..maka jika kita tertimpa suatu musibah maka lihatlah sisi yang paling terang dari sesuatu itu..Jangan biarkan diri kita larut dalam kesedihan..
Setiap tangisan akan berujung dengan senyuman
Setiap ketakutan akan berakhir dengan rasa aman
Setiap kegelisahan akan sirna oleh kedamaian
Maka jangan pernah terhimpit oleh masalah apapun..Percayalah, keadaan pasti berubah..Nantikanlah dengan sabar..lakukan usaha yang paling bisa untuk dilakukan..setelah kesulitan itu tetap akan muncul kemudahan..Jalan keluar akan datang TEPAT pada saat waktunya..Saat yang paling dekat dengan jalan keluar justru pada saat kita merasa putus asa..Jagalah hati dengan sabar..karena kesabaran itu lebih memberikan kedamaian daripada kesedihan dan ketabahan itu lebih memberikan hal-hal positif daripada kelemahan..kalau orang tersebut sendiri tidak sabar..kelak keadaan akan memaksanya untuk bersabar..Kita bukan satu2nya orang yang merasakan masalah, kesedihan ataupun musibah..masih banyak hal2 lain yang harus kita syukuri karena anugerah dan nikmat-Nya jauh lebih besar dari yang kita bayangkan..belajarlah untuk menjadi orang yang BERSYUKUR walapun dalam keadaan baik maupun buruk..IKHLAS..IKHLAS..DAN IKHLAS..

Doa mu pasti terkabul..

Pernahkan kamu merasa bahwa "kok doa ku ga dijawab??".. kok apa yang aku doakan tidak sesuai dengan kenyataan..??.Banyak banget pertanyaan2 yang sangat membingungkan dan membuat kita putus asa dan berhenti untuk terus maju..Semua itu ada jawabannya..karena percayalah setiap doa itu pasti dikabulkan..hanya waktu aja yang akan membuktikan..
Ketika kumohon kepada Allah swt kekuatan Allah memberiku kesulitan agar aku menjadi kuat Ketika kumohon kepada allah swt kebijaksanaan Allah memberiku masalah untuk kupecahkan Ketika kumohon kepada allah Swt kesejahteraan allah memberiku akal untuk berfikir maju Ketika kumohon kepada allah Swt keberanian Allah memberiku kondisi bahaya untuk kuatasi Ketika kumohon kepada allah Swt sebuah cinta Allah memberiku orang-orang bermasalah untuk kutolong Ketika kumohon kepada allah Swt bantuan Allah memberiku kesempatan Ketika kumohon kepada allah petunjuk Allah memberiku pertanda Aku tak selalu menerima apa yang kuminta Tapi aku menerima segala yang kubutuhkan Doaku terjawab sudah….

Wednesday, April 16, 2008

Everything will be ok..

Tiap orang pasti pernah mengalami yang namanya ”Masalah”..dari yang masalah kecil sampai masalah yang dirasa sangat complicated..terkadang orang merasa strezz dan bingung apa yang harus dilakukan dan bagaimana mengatasinya..tidak jarang semua masalah ini membuat orang-orang merasa frustasi.. Semua penyakit tercipta lengkap dengan solusi kesembuhannya begitu juga dengan masalah..masalah tercipta lengkap dengan segala solusinya..sekarang tergantung bagaimana kita menyikapinya..hidup ini penuh dengan pilihan..jalan mana yang akan kita tempuh disitulah akibat dari perbuatan kita timbul..baik itu positif maupun negatif.. Hadapi semua masalah dengan bijak..kita tidak dapat lari dari masalah karena Zaman terus bergerak..matahari terus berjalan dan angin terus berhembus..kita tidak boleh berhenti hanya karena masalah yang sedang kita hadapi sekarang..jangan pernah berhenti sampai disini!!sebab kafilah kehidupan terus berjalan dan tidak akan menunggu.. Sikapi semuanya dengan dewasa..jangan menunjukkan sikap yang berlebihan..bersikap santun lah karena KESANTUNAN itu terletak diantara sikap yang terlalu keras dan terlalu dungu..tersenyumlah karena SENYUMAN itu terletak diantara kemuraman hati dan tertawa..bersabarlah karena SABAR itu terletak diantara perasaan yang terlalu keras dan terlalu takut..hadapilah segalanya dengan ikhlas..tunjukan dengan senyuman seperti senyuman monalisa yang tidak habis makan waktu..